0 Comment
Sejenak Kita Melihat Abu Lahab, sekilas saja...

Abu Lahab adalah salah satu karabat Rasulullah salallahu'alayhi wasallam, paman beliau dari garis ayah.  Dia, Abu Lahab satu marga dengan Nabi, yaitu Bani Hasyim, yaitu keluarga yang mulia dikalangan kaum Quraysh.  Abu Lahab anak kandung Abdul-Muttalib (Syaibah) ibn Hasyim.

Paman-paman Nabi salallahu'alayhi wasallam banyak, dan yang paling tampan, menawan, putih kulitnya, sangat indah wajahnya, dan kemerah-merahan dikedua pipinya, karena itulah ayahnya memanggilnya dengan kunyah Abu Lahab.  Dan satu lagi sifat yang dikenal oleh masyarakat Qurays tentang dia, yang banyak dari kita salah sangka, ia seorang yang sangat dermawan.

Nama asli dia adalah Abdul 'Uzza, tapi dia lebih dikenal dengan kunyah Abu Lahab yang banyak orang mengira dia bapak neraka, walaupun dia memang ahli neraka. 

Istrinya, Ummu Jamil binti Harb, nama aslinya Arwa.  Saudari Abu Sufyan ibn Harb. dari marga Umayya.

Anak-anak Abu Lahab dari Ummu Jamil adalah Utbah, Utaybah, Muattab, Durrah (Fakhita), 'Uzza dan Khaalidah.  

Anak lelakinya lagi dari istri lain juga bernama Durrah, ayah dari seorang tabi'in, Masruh, dari seorang wanita budak.

Anak perempuannya yang bernama Durrah (Fakhita) masuk Islam, dan menjadi salah satu sanad (periwayat) hadits, Dalam Musnad Imam Ahmad.

Utbah juga akhirnya masuk Islam setelah Fathul Makkah dan berbai'at pada Rasulullah salallahu'alayhi wasallam

Tentu banyak dari kita mengenal siapa Abu Lahab bersama istrinya Ummu Jamil di surat Al-Massad atau Al-Lahab.

Dalam ulasan pendek ini kita mendapatkan satu pelajaran yang cukup berarti, yaitu:

Di zaman kita hidup, banyak dari kita tertipu oleh ketampanan, ke-elokan dan ke-indahan wajah seseorang dari kalangan orang-orang kafir ataupun dari kalangan ahlu bid'ah.

Lihatlah realita membuktikan memang, mereka para orang kafir selalu tampak menarik di hati muslimin, para ahlu bid'ah selalu tampak memukau di nurani orang-orang awam.  

Sedangkan orang-orang yang senantiasa istiqomah di atas Sunnah Nabi salallahu'alayhi wasallam dibuatnya oleh syayatiin dan Iblis memuakkan, jelek, atau kalau tidak, sedikitnya tidak menarik di hati dalam pandangan para awam.

Yang menakjubkan lagi Allah 'azza wajall membuatkan contoh seorang Abu Lahab salah satu musuh Allah ta'ala yang paling gigih dan bengis terhadap ajaran-Nya yang di turunkan pada keponakannya, yaitu dia seorang yang sangat dermawan.

Jadi tidak sedikit dari kalangan orang kafir dan ahlu bid'ah yang dermawan yang banyak dari kita terkesima dan terkecoh akhirnya masuk ke lubang buaya yang nestapa.

---------
Sumber:  petikan-petikan dari Ibn Ishak Sirat Rasulullah dan Ibn Sa'ad Tabaqat oleh Bewley.  Semua dari versi inggris. ditambah juga keluaran pustaka Darus-salam.

Source : status Ahmad Sibil Alkherid

Posting Komentar Blogger

 
Top