Menghadapi haters

1 min read

 بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ




.

Ingin semua orang suka, sayang, dan cinta dengan kita? MUSTAHIL! Pasti ada yang tidak suka dengan kita.

.

Lantas, bagaimana caranya agar kita bisa bahagia menghadapi orang yang tidak suka dengan kita atau dalam tanda kutip 'haters'?

.

Pertama: Perlu kita sadari dan ingat bahwasanya inilah kehidupan. Yang lebih afdhal (utama) dari kita saja, yang tidak ada cacatnya, yang tidak ada kekurangannya, juga tidak selamat, yaitu para Nabi. Bahkan Allah Azza wa Jalla yang Maha Sempurna dan Maha Segalanya pun tidak selamat dari cercaan makhluknya. Lantas, siapa kita?

.

Kedua: Jangan sibukkan diri dengan mereka. Jangan pernah tahu, pengen tahu, cari-cari tahu tentang apa omongan mereka. Itu hanya akan membuat kita sengsara. Contohnya, "Dia ngomong apa tentang saya sih?" Ngapain coba ditanya-tanya? Biarin aja dia mau ngomong apa, kita tidak usah tahu.

.

Makanya Syaikh Abdurrahman bin Nashir As-Sa'di rahimahullah pernah berkata, "Apabila ada orang yang mencela engkau, ketahuilah sesungguhnya kemudharatan (keburukan) itu muncul tatkala kita ingin tahu tentang dia."

.

Kalau kita cuek dan tidak tahu tentangnya, tentu kita akan bahagia-bahagia saja bukan?

.

Hanya kepada Allah-lah tempat memohon taufik dan hidayah.


Iam moslem.. Pengagum Rasulullah shalallahu alahi wasallam

Anda mungkin menyukai postingan ini

  • Al-Hamdulillah, segala puji bagi Allah, Rabb semesta alam. Shalawat dan salam semoga terlimpah kepada Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam, keluarga dan para sahabatnya se…
  • Orang sakit menyangka, bahagia terletak pada kesehatan.. Orang miskin menyangka, bahagia terletak pada harta kekayaan.. Rakyat jelata menyangka kebahagiaan terletak pada keku…
  • HINDARI TOLOK UKUR KEBENARAN ALA JAHILIYAH [1] Oleh Syaikh Shalih Fauzan bin Abdullah Al Fauzan Setiap kali mendengar kata-kata jahiliyah, maka tergambarlah di benak kita de…
  • Dalam hidup ini, manusia tak luput dari perasaan bersedih. Sedih Hati adalah sebuah pengungkapan rasa terdalam manusia. Sebuah perasaan kekecewaan yang mampu menusuk jantun…
  • Sabar secara bahasa berarti menahan. Adapun secara syariat, Sabar berarti menahan diri dari tiga hal: Pertama, sabar untuk taat kepada Allah. Kedua, sabar dari hal-hal yang dih…
  • Jilbab merupakan pembeda antara wanita muslim dengan yang kafir. Namun pada kondisi saat ini ternyata ada banyak hal yang perlu menjadi PR bagi kita bersama sebagai musli…

Posting Komentar