wanita menyusui,bolehkah berpuasa..???

1 min read

Fatwa Syaikh Muhammad bin Shalih Al Utsaimin

Soal:

Seorang wanita nifas di bulan Sya’ban dan sudah bersih dari nifas di bulan Ramadhan (dan masih menyusui, pent). Apakah ia disyari’atkan untuk berpuasa sedangkan ia mampu? Di sisi lain, sebagian dokter mengatakan bahwa bayi bisa bersabar maksimal 6 jam tidak disusui.

Jawab:

Jika wanita tersebut menyusui dan ASI-nya tidak berkurang, maka ia wajib berpuasa. Yaitu ketika sudah bersih dari nifas dan selama tidak menimbulkan bahaya bagi bayinya. Jika wanita tersebut bersih dari nifas di tengah hari, ia tidak diwajibkan berpuasa pada sisa hari tersebut. Ia tetap berbuka. Demikian juga wanita haid, jika ia bersih dari haid di tengah hari maka ia tetap berbuka boleh makan dan minum pada sisa hari tersebut. Inilah pendapat yang rajih.

Sumber: http://ar.islamway.net/fatwa/16013


Iam moslem.. Pengagum Rasulullah shalallahu alahi wasallam

Anda mungkin menyukai postingan ini

  • HUKUM MEMAKAI MAKE UP Oleh Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin Pertanyaan Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin ditanya : Untuk menyenangkan suaminya, apakah seorang wa…
  • Oleh Abu Hafsh Usamah bin Kamal bin Abdir Razzaq Teguh dengan kesetiaan yang jujur merupakan sifat wanita yang paling utama. Sebuah kisah menyebutkan, bahwasanya Asma’ binti…
  • Para ulama telah berselisih menjadi dua pendapat tentang berapakah jumlah minimal bidadari (yang diciptakan Allah di surga) yang akan diperoleh setiap lelaki penghuni surga?,Pen…
  • Oleh Syaikh Muhammad bin Shaleh Al 'Utsaimin MAKNA NIFAS Nifas ialah darah yang keluar dari rahim disebabkan kelahiran, baik bersamaan dengan kelahiran itu, sesudahnya atau s…
  • Mutiara yg bersinar dapat dilihat dari kejauhan oleh penghuni langit adalah muslimah solehah. Muslimah yg sejati ini menjadi perhiasan hakiki di dunia yg memperindahkan bu…
  • Ketika Allah Ta’ala menguji para hamba-Nya, ternyata di balik cobaan, ujian, musibah yang didapatkan oleh seorang hamba terdapat keutamaan yang luar biasa. Oleh sebab inilah, se…

Posting Komentar