PENDERITAAN ORANG YANG RIYAA'.....

1 min read


PENDERITAAN ORANG YANG RIYAA'.....

Sesungguhnya orang yang riyaa' terus dalam penderitaan...
(1). Ia menderita sebelum beramal, hatinya gelisah mencari-cari pujian orang lain, gelisah mencari-cari kesempatan kapan bisa dipuji.
(2). Ia juga menderita tatkala sedang beramal..., karena Ia harus beramal dengan sebaik-baiknya dan seindah-indahnya karena Ia ingin dipuji. Jika Ia merasakan amalannya/sholatnya/ceramahnya kurang baik maka Ia menderita karena Ia sadar bahwa pujian yang Ia harapkan tidak akan pernah terwujud.
(3). Ia juga menderita setelah beramal, karena hatinya gelisah menanti-nanti kapan pujian dan sanjungan tersebut datang...!!
(4). Jika Ia telah dipuji... terkadang Iapun masih menderita dengan kekecewaan, karena pujian yang Ia raih tidak seperti yang Ia harapkan... tidak sebanding pengorbanan dan persiapan amalan yang telah Ia lakukan.
(5). Kalaulah ia dipuji dengan pujian yang ia harapkan maka ia hanya bahagia sementara, setelah itu hatinyapun akan gelisa lagi menanti-nanti kapan datang pujian berikutnya.
(6). Dan yang paling mengenaskan..penderitaannya diakhirat kelak...,ia akan dipermalukan oleh Allah dihadapan khalayak. Allah membeberkan kedustaannya/riya'nya..selama ini orng terdekatnya menyangkanya sholeh atau ikhlas ternyata...????
Allah jg menghinakannya dengan memerntahkannya utk mencari ganjaran dari orng2 yang dahulu ia harapkan pujian mereka..Dan bisa jadi akhirnya Allah memasukkannya kedalam neraka..Wal'iyaadzu billah..


(ustadz Firanda Andirja)
Iam moslem.. Pengagum Rasulullah shalallahu alahi wasallam

Anda mungkin menyukai postingan ini

  •  Bismillah...Al Hafidz Ibnu Hajar al-‘Ashqalani dalam kitabnya Fathul Bari mengatakan, bahwa ketika akidah seseorang itu baik, maka akan baik pula adabnya terhadap sesamanya. …
  •  🌻بِسْــــــــــــــــــــــمِ اللّهِNabi Muhammad ﷺ tdk menikah lgi atau berpoligami selama Khadijah Radhiallahu 'anha masih hidup. Beliau baru menikah & berpoligami stl…
  •  Apakah ketika Haji Wada', Rasulullah shallallahu `alaihi wasallam pernah buka layanan titip doa kepada para shahabatnya yang tidak berangkat haji? Apakah para shahabat r…
  •  Para malaikat memiliki tugas beragam dan kemampuan yang luar biasa. Ada yang bertugas mengatur hujan, mengatur gunung, mencabut nyawa, bahkan menyampaikan wahyu dari Allah. P…
  •  MASA, WISATA KE CANDI TIDAK BOLEH?!Penulis: Ustadz Dr. Musyaffa Ad Dariny, Lc, MA (Pakar Fikih dan Ushul Fikih, Alumni Universitas Islam Madinah)بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ ال…
  •  Ibnu Ishaq berkata, “Salah seorang yang terbunuh dalam perang Uhud adalah Mukhairiq. Ia berasal dari Bani Tsa’labah bin Fathyaun. Saat perang Uhud akan pecah, ia berkata, ‘Wa…

Posting Komentar